Pencegahan Penyebaran Covid-19 Melalui Aksi Pramuka Peduli di Kabupaten Tulungagung
Pencegahan Penyebaran Covid-19
Melalui Aksi Pramuka Peduli di Kabupaten Tulungagung
Oleh: Kak Irna Inaru ('32)
![]() |
Pasar Ngemplak Tulungagung |
Meluasnya penyebaran Covid-19 di
Indonesia mengakibatkan semakin banyaknya jumlah korban yang menderita. Untuk
mengurangi penyebaran Covid-19, pemerintah telah memberikan beberapa himbauan
kepada masyarakat diantaranya agar selalu menjaga kebersihan dengan rajin mencuci
tangan, makan makanan yang bergizi, dan menjaga jarak untuk berinteraksi dengan
orang lain.
Berdasarkan hal tersebut, Gerakan
Pramuka Kwartir Cabang Tulungagung termotivasi untuk melakukan suatu upaya
pencegahan penyebaran Covid-19. "Hari ini kita melakukan tugas
yang kesekian kalinya guna membantu pemerintah dalam pencegahan penularan virus
Covid-19, dengan membagikan ribuan masker, dan hand sanitizer kepada
para pedagang di pasar Ngemplak, para pengunjung pasar, serta masyarakat
sekitar. Selain itu juga dilakukan penyemprotan disinfektan di area
pasar," ucap Ketua Kwarcab Kabupaten Tulungagung, Prof. Dr. H Akhyak. M.
Ag.
![]() |
Prof. Dr. H Akhyak. M. Ag. (kanan) |
Lebih lanjut disampaikan oleh kak
Akhyak bahwa, dari serangkaian kegiatan Pramuka Kwarcab Tulungagung, kegiatan
ini merupakan yang ketiga kalinya Pramuka Kwarcab Tulungagung ikut serta
berpartisipasi membantu pemerintah dalam penanggulangan pencegahan penularan
virus Covid-19 di Kabupaten Tulungagung.
"Tujuan dilaksanakannya
kegiatan ini untuk mengikuti peraturan dan himbauan dari pemerintah, untuk
memberikan edukasi kepada seluruh anggota Pramuka dan masyarakat untuk sadar
akan adanya pandemi covid-19 supaya lebih berhati-hati dan waspada dalam
kehidupan sehari-hari," tuturnya.
Sekretaris Kwarcab Tulungagung,
Ambjah Syahla, S.Pd menambahkan, dengan membagikan masker, hand sanitizer,
serta penyemprotan disinfektan di area pasar, pihaknya juga memberikan
edukasi kepada masyarakat, utamanya yang saat ini sedang beraktifitas di pasar
Ngemplak Tulungagung untuk bisa meminimaliris penyebaran virus covid-19.
"Dengan membangkitkan
kesadaran pada masyarakat untuk melakukan pencegahan dengan cara memakai
masker, cuci tangan dengan sabun, melakukan jaga jarak (phisycal distancing),
serta mematuhi peraturan dan himbauan pemerintah, diharapkan penyebaran virus
covid-19 bisa terputus dan kita tidak menjadi korban," jelasnya.
Kegiatan pada Minggu (19/4/2020)
ini dilaksanakan oleh andalan cabang Gerakan Pramuka Kwartir Cabang
Tulungagung, Dewan Kerja Cabang Tulungagung, Brigade Penolong 1304, Saka Bhayangkara,
Koramil, dan Polsek Tulungagung.
Andre Dwi Susanto selaku Ketua
Dewan Kerja Cabang Tulungagung menyatakan bahwa Aksi Pramuka Peduli sebagai
aksi pencegahan penyebaran virus Corona. "Harapannya aksi seperti ini bisa
ditiru dan dilaksanakan oleh organisasi lain agar memacu semangat masyarakat
untuk berperilaku hidup sehat", tuturnya.
Rifai selaku kepala diklatsar BP
1304 Tulungagung menambahkan terkait dengan penyemprotan disinfektan masyarakat
merespon dengan baik. "Respon masyarakat alhamdulilah kita diterima dengan
baik, lalu masyarakat juga sangat terbantu sekali, artinya ini adalah salah
satu upaya tindakan preventif agar penyebaran virus Covid-19 tidak semakin
meluas lagi". Ia juga berharap agar virus Covid-19 segera berakhir karena
merasa kasihan dengan keluh kesah para pedagang.
Komentar
Posting Komentar